Kami kaji, kami tuliskan.

Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 18 September 2019

Abstrak Buku Cara Menulis Mudah - Wofa Yustika

0 comments
ABSTRAK



Ishak, Saidulkarnain. 2014. Cara Menulis Mudah. Jakarta: PT Alex Media Komputindo

Buku “Cara Menulis Mudah” membahas mengenai cara belajar untuk mengasah kemampuan dan kreativitas menulis. Penulisan buku ini berawal dari sebuah prediksi yang dikaitkan dengan kenyataan bahwa manusia memiliki potensi untuk mewujudkan berbagai keinginan sesuai kemampuan pengetahuan yang dimilikinya termasuk tulis menulis. Penulis beranggapan bahwa secara umum, berdasarkan logika sebenarnya manusia memiliki keinginan menulis untuk mengetengahkan gagasan brilian, namun tidak semua orang mampu menuangkan pemikirannya melalui tulisan. Buku ini kiranya dapat menjadi jalan pembuka untuk para penulis muda untuk mulai menulis dan menghasilkan karya nyata, karena menulis juga memerlukan pengetahuan, kreativitas dan ketekunan. Isi dari buku ini dibagi empat bagian yang diuraikan sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia yang baik dan benar. Bagian pertama “Pendahuluan” dianjurkan untuk menulis sesuatu yang disenangi. Bagian kedua “kreasi menulis” menguraikan tentang menulis pengalaman pribadi dan menulis hasil observasi. Bagian ketiga “manfaat menulis” yang uraianya tentang menulis itu sehat dan menulis bertambah pengetahuan. Bagian keempat “Cara Menulis Mudah” diketengahkan mengenai kreativitas menulis, langkah awal menulis dan menulis mudah. Penulisan buku ini diharapkan dapat menggugah minat menulis di kalangan masyarakat dan sekaligus dapat menambah motivasi dan semangat bagi calon penulis muda untuk berkarya.

Kata Kunci: Menulis, Kreativitas, Berkarya

[email: wofa.yustika@gmail.com; instagram : fayaa_99]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar